

Halo sobat KMBK!!👋🏻 Gimana nih kabarnya?? Semoga dalam keadan yang baik dan sehat ya😊Kali ini web mypbb membawakan berita terkait kegiatan yang telah dilakukan oleh Hima BK. Yukk simak kegiatan apa yang dilakukan!!!
Peer Guidance Training merupakan salah satu program kerja dari bidang Pendidikan Hima BK. Kegiatan ini bertujuan untuk melatih anggota Peer Guidance yang nantinya akan membimbing mahasiswa baru di program studi bimbingan dan konseling dalam menyesuaikan diri dengan dunia perkuliahan.
Kegiatan ini berhasil dilaksanakan pada pada tanggal 4 Agustus 2023 untuk (PGT 1) dan 5 Agustus 2023 untuk (PGT 2). Pada hari pertama kegiatan ini menghadirkan pemateri yang sangat luar biasa dan hebat yaitu ibu Nadia Aulia Nadhirah, M.Pd yang dimoderatori oleh saudara Poppy Yulianti. Pada hari ke dua mendatangkan pemateri yang juga hebat yaitu teh Fitri Yuli M dan teh Nur’aini Hasna yang dimederatori oleh teh Luthvia Z.B
Dokumentasi Kegiatan Hari ke-1
Dokumentasi Kegiatan Hari ke-2